Klaten – Serma Purnomo Aris dan Sertu Sri Nuryanto, Babinsa Koramil 22/Wonosari Kodim 0723/Klaten, mengadakan kegiatan edukasi anti perundungan (bullying) kepada siswa-siswi Taman Kanak-Kanak (TK) Al Amin yang berlokasi di Desa Bolali Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten, pada Kamis (16/01/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman sejak dini kepada anak-anak tentang bahaya perundungan, sekaligus mengajarkan mereka untuk saling menghormati dan menjaga hubungan baik antar sesama.
Baca juga:
Rudi Tingkatkan Mutu Pendidikan Batam
|
Serma Purnomo Aris mengatakan bahwa perundungan dapat memberikan dampak buruk terhadap kesehatan mental dan psikologis anak, yang pada akhirnya dapat memengaruhi perkembangan mereka.
“Bullying itu sangat berpengaruh terhadap mental anak. Oleh karena itu, kita harus mengajarkan mereka sejak dini untuk saling menghormati, memahami perasaan teman-temannya dan menghindari tindakan yang dapat menyakiti orang lain, ” ujar Serma Purnomo Aris.
Kepala Sekolah TK Al Amin, Umi Hariyati P. S.Pd, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada anggota Koramil yang telah meluangkan waktu untuk memberikan materi tersebut kepada para siswa.
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semoga anak-anak kami dapat memahami betul tentang bahaya bullying dan mulai menanamkan nilai-nilai positif untuk saling menghargai antar teman, ” ujar Umi.
Dengan adanya kegiatan ini, Umi Hariyati P. S.Pd berharap siswa-siswi TK Al Amin tidak hanya memahami pentingnya menghindari bullying, tetapi juga dapat menerapkan sikap saling menghormati di kehidupan sehari-hari mereka.
Kegiatan edukasi ini mendapatkan dukungan penuh dari orang tua siswa yang berharap agar kegiatan serupa dapat terus diadakan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan penuh kedamaian bagi anak-anak. (Red)